Mengapa blog ini saya buat??

Saya menyadari bahwa orang membutuhkan motivasi dalam hidupnya. Karena itu saya membuat blog ini untuk memberikan motivasi bagi sesama.

Bagi teman-teman yang ingin berbagi cerita-cerita motivasi atau ayat-ayat dan renungannya. Bisa mengirim email ke sastra_2005@yahoo.com. Dengan senang hati saya akan segera mempostnya. Terima kasih, semoga blog ini bermanfaat. GBU all

Saya juga persilahkan untuk mencomment post yang saya upload. Tapi saya minta tolong commentnya jangan menghina, menyinggung, atau berbau sara yah ^^

Atas masukan dari beberapa teman. Maka saya tampilkan panduan untuk memberi comment pada artikel2 yang ada.

1. Klik .. comment, yang terletak pada sebelah kanan tempat penulisan tanggal artikel diterbitkan (terletak dibawah artikel).
2. Pada bagian bawah artikel akan muncul field untuk memasukkan comment. Silahkan mengetik comment anda.
3. Pada bagian bawahnya ada field bertuliskan comment as (berfungsi untuk menandakan identitas anda).
4. Silahkan pilih identitas anda:
- name / url untuk memasukkan nama anda. Url boleh tidak diisi. klik continue untuk melanjutkan.
- anonymous untuk tidak meninggalkan identitas anda.
- ada beberapa pilihan account lain yang mungkin anda punyai.
5. klik preview untuk melihat tampilan comment anda.
6. post comment untuk menerbitkan dan memasang comment anda di artikel.

Semoga petunjuk ini membantu anda.

Monday, October 11, 2010

" Api yang berkenan."

" Api yang berkenan."

" dan keluarlah api dari hadapan TUHAN, lalu menghanguskan korban bakaran dan segala lemak di atas mezbah. Tatkala seluruh bangsa itu melihatnya, bersorak-sorailah mereka, lalu sujud menyembah." ( Imamat 9 :24 )
baca : Imamat 9:1-24; Ibrani 12:29.

Mengapa ada sorakan di antara umat Israel ? Sebab api ALLAH menghapuskan korban bakaran dan segala lemak yang di persembahkan. ini bukti bahwa ALLAH berkenan pada persembahan mereka.
Api berbicara mengenai perkenanan TUHAN dan hukuman TUHAN. Pemazmur berkata, " Suara TUHAN menyemburkan nyala api" ( Mazmur 29:7 ) dan Penulis Ibrani juga berkata, " Sebab ALLAH kita adalah api yang menghanguskan". ( Ibrani 12:29 ) . Api ALLAH dapat berarti penghukuman seperti ketika ALLAH menghukum Sodom dan Gomora. " Kemudian TUHAN menurun menurunkan hujan belerang dan api atas Sodom dan Gomora, berasal dari TUHAN, dari langit". ( Kejadian 19:24 ).
Tetapi api juga berbicara mengenai perkenanan. Seperti pembacaan ayat hari ini., ALLAH berkenan dengan persembahan mereka dan api ALLAH menghanguskan mereka.
Persembahan dan korban yang terbesar dan paling berkenan kepada ALLAH adalah persembahan Anak Domba ALLAH. Yesus menggenapi dari seluruh korban-korban dalam Perjanjian Lama. Alkitab berkata bahwa itu harum bagi ALLAH ( Efesus 5:2). Jika korban yang di lakukan oleh bangsa israel saja ALLAH amat berkenan, apabila oleh korban YESUS ? Bukankah api perkenanan itu akan menyambarNya ?.
Korban YESUS adalah korban yang paling sempurna dan tidak perlu lagi ada korban-korban lainnya. Ia di lahirkan hanya untuk melakukan kehendak Bapa Nya, bukan diriNya. Dan Anda juga harus mempunyai prinsip seperti YESUS miliki: hidup untuk melakukan kehendak Bapa. Bila Anda hidup seperti demikian, maka api perkenan ALLAH akan menyambar hidup Anda . Hidup kita menjadi bau harum di hadapan ALLAH. Kalau tidak , api ALLAH akan menyambar Anda sebagai api yang menghukum.
Apakah dari tahun ke tahun Anda semakin berkenan kepada Nya ? Periksalah, apakah tahun ini masih lebih baik dengan tahun lalu ? Maksud saya, apakah Anda semakin hari semakin diubahkan menjadi seperti Dia ?
TUHAN YESUS memberkati Anda dan Keluarga….AMEN.

No comments:

Post a Comment