Mengapa blog ini saya buat??

Saya menyadari bahwa orang membutuhkan motivasi dalam hidupnya. Karena itu saya membuat blog ini untuk memberikan motivasi bagi sesama.

Bagi teman-teman yang ingin berbagi cerita-cerita motivasi atau ayat-ayat dan renungannya. Bisa mengirim email ke sastra_2005@yahoo.com. Dengan senang hati saya akan segera mempostnya. Terima kasih, semoga blog ini bermanfaat. GBU all

Saya juga persilahkan untuk mencomment post yang saya upload. Tapi saya minta tolong commentnya jangan menghina, menyinggung, atau berbau sara yah ^^

Atas masukan dari beberapa teman. Maka saya tampilkan panduan untuk memberi comment pada artikel2 yang ada.

1. Klik .. comment, yang terletak pada sebelah kanan tempat penulisan tanggal artikel diterbitkan (terletak dibawah artikel).
2. Pada bagian bawah artikel akan muncul field untuk memasukkan comment. Silahkan mengetik comment anda.
3. Pada bagian bawahnya ada field bertuliskan comment as (berfungsi untuk menandakan identitas anda).
4. Silahkan pilih identitas anda:
- name / url untuk memasukkan nama anda. Url boleh tidak diisi. klik continue untuk melanjutkan.
- anonymous untuk tidak meninggalkan identitas anda.
- ada beberapa pilihan account lain yang mungkin anda punyai.
5. klik preview untuk melihat tampilan comment anda.
6. post comment untuk menerbitkan dan memasang comment anda di artikel.

Semoga petunjuk ini membantu anda.

Tuesday, September 28, 2010

Terbuat Dari Apakah Anda???

Terbuat dari apakah Anda?

MASALAH ITU SEPERTI BATU PENGASAH.
APAKAH HIDUPMU SEMAKIN TAJAM ATAU SEMAKIN RUSAK TERGANTUNG TERBUAT DARI APAKAH DIRIMU.

Pernahkah Anda mengetahui seseorang berdoa agar hidupnya dijauhkan dari masalah?
Atau mungkin tanpa kita sadari, kita juga sering melakukan hal itu.
Kita beroda agar hidup kita terus lancar dan tidak pernah ada masalah.
Tetapi sayangnya, ini adalah jenis doa yang tidak mungkin dikabulkan oleh Tuhan.
Beberapa orang menganggap masalah adalah seperti “ombak” yang menerpa dan menghancurkan hidup mereka.
Tetapi, beberapa orang melihat masalah seperti “ombak” yang akan ia naiki dengan papan selancar.
Masalah tidak selalu menghancurkan hidup kita.
Masalah seperti pengasah.
Apakah kita akan menjadi semakin tajam atau rusak, semuanya tergantung kualitas diri kita masing-masing.

No comments:

Post a Comment